"Cantik,
Cekatan, Cetar!"
Gedung
Olahraga Sudiang kali ini dihebohkan dengan gol-gol cantik oleh SMA 22 Makassar
kontra SMK Telkom Makassar hari Sabtu, 8 November 2014. Skor berakhir dengan
20-0 atas kemenangan SMA 22 Makassar. Dua puluh skor guysssss! So cetaaaaaar!
Kharisma
para pemain SMA 22 Makassar memang sangat luar biasa. Selain strategi yang
sangat sulit dibaca oleh lawan dan gerakan kaki mereka yang sangat cekatan,
kecantikan mereka juga semakin memperlihatkan aura bintang lapangan sekaligus
bintang idaman para cowok, hihi,
Kunci dari
kememangan sementara mereka sebenarnya hanya satu, kekompakan. Ya, selain
latihan fisik, kita memang harus saling koordinasi satu sama lain guys, dengan
begitu gawang sang lawan jadi mudah dibobol. Demikian yang dikatakan Fatma,
oleh salah satu player SMA 22 Makassar.
Fatma
mengaku sangat senang dan bangga bisa membobol tim lawan dengan angka yang
tidak sedikit. Namun, dia beserta tim tetap memegang prinsip rendah hati dan
tidak besar kepala. "Senang banget rasanya, tapi kita gak boleh
sombong," ujar pemain dengan nomor punggung 9 ini sambil mengulas senyum.
Ia berharap, timnya bisa menjadi yang terbaik tahun ini. "Semoga kita bisa
lebih 'the best' lagi dari tahun-tahun sebelumnya", ucapnya. Kita doakan
saja ya, guys. Good luck, girl!
No comments:
Post a Comment